Hasil MU vs Tottenham, Legenda MU: Ini penampilan terburuk yang pernah saya lihat di bawah Ten Hag

 Reporter:

Alif Alqausar 


Legenda Manchester United Garry Neville dan Ashley Young miris dengan kondisi mantan klub nya usai di kalahkan Tottenham Hotspur 3-0 di Stadion Old Trafford, Senin, 30 September 2024 dini hari WIB.

Gary Neville menyatakan tidak ada alasan untuk menerima kekalahan ini karena tidak banyak cedera dan banyak uang telah dihabiskan.

"Saya sudah cukup sering ke sini selama sepuluh hingga dua belas tahun terakhir, jadi saya tahu bahwa hasil seperti ini, sesuatu harus segera diselesaikan. Ini akan menjadi seperti bola salju jika tidak diselesaikan. Ini adalah hari yang sangat menyadarkan, " ucap Garry Neville dikutip dari Sky Sport.

" Saya katakan tidak ada alasan, tidak banyak cedera dan banyak uang telah dihabiskan. Ini menyedihkan, ini seburuk yang terjadi." 

" Ini adalah salah satu penampilan terburuk yang pernah saya lihat di bawah asuhan Ten Hag - dan itu sudah cukup. Ini benar-benar buruk", ucapnya menambahkan.

Setali tiga uang, legenda MU lainnya Ashley Young mengatakan penampilan mantan timnya sangat buruk dari menit awal sampai akhir pertandingan.

" Manchester United tidak memberikan apa pun. Tidak ada usaha, tidak ada semangat kerja, tidak ada pemimpin di lapangan. Semuanya terputus-putus, ada individu di seluruh lapangan", ujarnya dilansir Sky Sport.



0 Komentar

(OPINI) Idul Fitri, Momen Merajut Kembali Persaudaraan

  Oleh Alif Alqausar Idul Fitri, yang dikenal juga sebagai Lebaran, bukan sekadar perayaan keagamaan bagi umat Islam di Indonesia, melainkan sebuah fenomena sosial-budaya yang kaya akan makna. Tahun ini, perayaan tersebut jatuh pada tanggal 31 Maret, menandai berakhirnya bulan Ramadan setelah 30 hari berpuasa. Namun, lebih dari sekadar ritual ibadah, Idul Fitri menjadi cerminan nilai-nilai luhur yang mengakar dalam masyarakat Indonesia: persaudaraan, rekonsiliasi, dan kebersamaan. Lebaran berasal dari kata dalam bahasa Jawa " lebar ", yang berarti "akhir" atau "penyelesaian". Lebaran tidak hanya merujuk pada akhir bulan puasa, tetapi juga berarti penutupan untuk memulai babak baru melalui rekonsiliasi dan penguatan persahabatan.  Itulah sebabnya Idul Fitri yang berarti kembali kepada kesucian, ditandai oleh orang-orang dari segala usia yang saling bermaaf-maafan dalam upaya memperoleh kebahagiaan jasmani dan rohani, khususnya di Indonesia Bagi banyak orang...